Tempat Wisata di Kulon Progo Yang Wajib Kamu Kunjungi

Tempat Wisata Kulon Progo - Indonesia, Jogja memang mempunyai pesona tersendiri. Setiap tempat menyuguhkan pemandangan yang berbeda namun semuanya juga terlihat indah. Mari kita mengulas beberapa Tempat Wisata di Kulon Progo yang wajib kamu kunjungi. Silahkan untuk membaca dan melihat sekilas mengenai Tempat Wisata di Kulon Progo yang indah ini.

Tempat Wisata Puncak Widosari di Kulon Progo

Tempat Wisata Puncak Widosari di Kulon Progo

Para anak muda seperti anak kuliahan menjadikan Puncak Widosari sebagai tempat terbaik untuk rekreasi dan camping. Di Puncak Widosari kamu akan disuguhkan dengan pemandangan berupa formasi puncak unik yang dikelilingi oleh perkebunan hijau di sekitarnya.

Puncak Widosari berlokasi di Dusun Tritis, Desa Ngargosari, Kecamatan Samigaluh. Sebelum sampai ke Puncak Widosari, kamu akan melewati kebun teh mungil Tritis yang wajib mampir sebentar untuk berfoto!

Tempat Wisata Kedung Pedut di Kulon Progo

Tempat Wisata Kedung Pedut di Kulon Progo

Jika kamu melihat peta wisata Kulon Progo terbaru, maka kamu dapat menemukan Kedung pedut di peta tersebut. Wisata Kulon Progo air terjun ini masih relatif baru. Air tejun alami ini memliki tiga kedung yang bertingkat-tingkat. Airnya jernih dan biru yang sangat indah jika kamu berfoto underwater. Kedung Pedut beralamat di Desa Jatimulyo, Kecamatan Girimulyo.

Tempat Wisata Air Terjun Grojogan Sewu di Kulon Progo

Tempat Wisata Air Terjun Grojogan Sewu di Kulon Progo

Namanya memang sama dengan air terjun yang berada di Kabupaten Karanganyar, Jawa tengah, namun Gorjogan Sewu yang satu ini terletak di Desa Beteng, Jatimulyo, Girimulyo, Kulon Progo, Yogaykarta. Sama seperti Air Terjun Perawan Sidoharjo, Air Terjun Grojogan Sewu masih sepi pengunjung. Air terjun ini sama indahnya seperti Air Terjun Perawan Sidoharjo.

Tempat Wisata Air Terjun Sidoharjo di Kulon Progo

Tempat Wisata Air Terjun Sidoharjo di Kulon Progo

Air terjun ini juga dikenal sebagai air terjun perawan karena tingkat kejernihan air yang membiru dari kejauhan dan dingin. Diving akan sangat menyenagkan disini karena kamu bisa menemukan berbagai tanaman bunga beraneka macaM di dasar air terjun.

Air Terjun Perawan Sidoharjo mempunyai ketinggian sekitar 75 m. Menemukan Air Terjun perawan Sidoharjo cukup sulit karena lokasinya memang tersembunyi dan belum banyak yang tahu. Tanyalah kepada warga sekitar air terjun ini di Desa Sidoharjo, yang berada di Kecamatan Samigaluh.

Tempat Wisata Waduk Sermo di Kulon Progo

Tempat Wisata Waduk Sermo di Kulon Progo

Saat kamu sedang aik duduk-duduk santai di viewpoint Kalibiru, kamu dapat melihat wisata di Kulon Progo yang tak jauh dari Kalibiru yaitu Waduk Sermo. Disini kamu bisa mengelilingi waduk dengan berkendara atau menyewa perahu sambil melihat hiajunya Bukit Menoreh yang merupakan latar menakjubkan di Waduk Sermo.

Wisata Kulon Progo yang satu ini berada di Dusun Sermo, Desa Hargowilis, Kecamatan Kokap. Sama seperti Kalibiru, harga tiket masuk Waduk Sermo sangat murah, yaitu 2 ribu rupiah perorang dan seribu rupiah per motor. Waduk Sermo adalah tempat favorit warga sekitar untuk memancing. Sekain sebagai irigasi, warga juga bisa memelihara ikan di keramba apung.

Jumlah keramba di Waduk Sermo berkisar 100 keramba. Satu keramba menghasilkan 2,5 ton ikan air tawar tiap 4 bulan. Kamu dapat menikmati wisata kuliner ikan bakar yang ditangkap langsung di Waduk Sermo, jadi ikannya masih sangat segar. Selain ikan, kamu bisa membeli buah-bauahn yang dipetik dari desa sekitar yang merupakan penghasil buah manggis, durian, dan buah-buahan laiinya.

Tempat Wisata Kalibiru di Kulon Progo

Tempat Wisata Kalibiru di Kulon Progo

Wisata Kalibiru Kulon Progo ini memang merupakan wisata alam Kulon Progo yang sedang populer akhir-akhir ini. Tentu saja berkat foto viewpoint pohon pinus yang beredar di internet membuat wisata Kulon Progo yang satu ini dikujungi banyak orang.wisata alam Kalibiru Kulon Progo terletak di Kecamatan Kokap.

Para warga sekitar paham dengan potensi alam Kalibiru sehingga mereka menjaga lokasi ekowisata ini dengan baik dan bersih. Kamu bisa menikmati udara segar khas hutan sambil menikmati pemandangan Kulon Progo dari viewpoint yang legendaris itu. Cukup dengan 3 ribu rupiash saja kamu bisa menikmati wisata Kulon Progo Kalibiru. Duduk di viewpoint sambil menunggu sunset adalah salah satu kegiatan yang menyenangkan disini.

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Tempat Wisata di Kulon Progo Yang Wajib Kamu Kunjungi"

Post a Comment